Sabtu, 31 Maret 2012

PENYU BELIMBING(MASA KEMBALI)

MASA KEMBALI
Penyu ini baru akan singgah di daratan kembali setelah seberat 600 kg hanya untuk bertelur selama tiga jam. Setelah bertelur, penyu belimbing akan kembali lagi mengarungi lautan dan kembali lagi untuk bertelur 2-3 tahun kemudian. Dengan berat hingga 800 kg, penyu belimbing adalah yang terbesar diantara penyu laut, dan salah satu pengarung lautan terbesar di dunia hewan. Penyu belimbing yang telah ditandai diketahui melintasi samudra atlantik. Penyu ini berkelana ke perairan dingin di garis lintang tinggi karena kemampuan terbatas untuk memproduksi panas tubuh sendiri. Secara fisik, mereka berbeda dari penyu laut lain, tidak hanya dari segi ukuran, tapi juga karena memilki cangkang pipih berkulit dan sirip tanpa cakar. Mereka terutama memakan ubur ubur. Di tenggorokan terdapat semacam duri guna mencegah lolos nya mangsa licin. Selain biasa makan di dekat permukaan air, mereka dapat menyelam hingga kedalaman 400m, bahkan sampai 1000m dengan menahan napas hingga setengah jam. Meski biasa ditemukan dilautan terbuka, penyu belimbing berkumpul di dekat pantai selama berkembang biak. Saat itu, jantan berebut betina yang tiba untuk bertelur. Sama seperti penyu laut yang lain, betina mempunyai naluri pulang (homing) yang kuat, menuntun mereka kebagian pantai tertentu. Cangkang anak penyu yang baru menetas tertutup oleh sisik kecil berkilauan, yang akan segera menghilang.


MAKHLUK TERBESAR
Dengan berat hingga 800 kg, penyu belimbing adalah yang terbesar diantara penyu laut, dan salah satu pengarung lautan terbesar di dunia hewan. Penyu belimbing yang telah ditandai diketahui melintasi samudra atlantik. Sama seperti penyu laut yang lain, betina mempunyai naluri pulang (homing) yang kuat, menuntun mereka kebagian pantai tertentu.